Jadwal KA Prameks (Prambanan Ekspres) Gapeka 2019

Foto ini diambil dari akun instagram @mrakha

Kereta Api Prameks (Prambanan Ekspres) merupakan salah satu kereta lokalan yang berada di daerah Daop 6 Yogyakarta. Kereta ini adalah salah satu kereta andalan bagi warga jogja dan sekitarnya. Cukup dengan Rp. 8.000,- (Delapan ribu rupiah) kamu sudah bisa berkeliling daerah Daop 6 Yogyakarta, dan untuk perjalanan dari Stasiun Kutoarjo - Stasiun Solobalapan dikenakan tarif sebesar Rp. 15.000,- (Lima belas ribu rupiah). 

Relasi perjalanan KA Prameks ini nantinya akan melintasi beberapa stasiun, yaitu jenar, wojo, wates, yogyakarta, lempuyangan, Maguwo, Brambanan, Klaten, Purwosaro dan Solobalapan.

Pemesanan tiket juga bisa dilakukan melalui aplikasi KAI ACCESS, jadi kamu tidak perlu repot-repot lagi untuk antri di stasiun. Minimal pemesanan bisa dulilakukan H-7 sebelum keberangkatan, dan melakukan pembayaran melalui LinkAja.

Berikut adalah daftar waktu keberangkatan KA Prameks (Prambanan Ekspres) :


Gambar 1

Gambar 2

Berhubung gambarnya sedikit panjang, jadi saya potong dua bagian ya, karena khawatirnya gambarnya akan sedikit ngeblur.

Nah itulah rincian jadwal perjalanan KA Prambanan Ekspres (Prameks) dalam Gapeka tahun 2019. Memang sedikit banyaknya ada perubahan waktu perjalanan dibandingkan pada Gapeka 2017.

Jika kamu adalah wisatawan atau seorang perantauan, tidak ada salahnya mencoba naik kereta Prameks ini, sambil mengenal dan berkeliling di daerah jogja sekitarnya. Semoga bermanfaat. 




uda feby Feby Pratama. Kondektur PT. KAI 2016 s.d. Sekarang

Belum ada Komentar untuk "Jadwal KA Prameks (Prambanan Ekspres) Gapeka 2019"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel